-->

Cara Cepat Menghasilkan Uang dari TikTok Berdasarkan Jumlah Followers

Dapat Uang dari TikTok, Cara Mendapatkan uang dari tiktok saat ini cukup ngetren di kalangan warganet, betapa tidak media sosial yang satu ini langsung melejit menjajari media sosial populer lainnya seperti Facebook, Instagram dan Youtube.
Cara Cepat Menghasilkan Uang dari TikTok Berdasarkan Jumlah Follower
Tiktok dengan fitur andalannya berupa video short sangat diminati oleh para penggunanya, disamping kemudahannya dalam mengoperasikan aplikasi ini, Tiktok juga menawarkan cara mudah mendapatkan uang bagi pengguna yang aktif menjadi Content Creator di media sosial TikTok.

Ada beberapa tahapan monetisasi dari tiktok berdasarkan jumlah follower, dari jumlah 2.000 followers, 10.000 followers hingga 100.000 followers tiktok. Selanjutnya untuk follower diatas 100 ribu hingga jutaan tentu tidak akan kesulitan lagi untuk mendapatkan uang dari tiktok, baik dari menawarkan produk sendiri hingga endorse dari produk lain.

Setidaknya ada 3 tingkatan jumlah follower dalam memonetise atau mendapatkan uang dari TikTok yaitu:
  1. Fitur Creator Marketplace
  2. Tiktok Shop
  3. Fitur Hadiah
    Cara Cepat Menghasilkan Uang dari TikTok Berdasarkan Jumlah Follower
Dari masing-masing fitur penghasil uang yang disediakan oleh TikTok ini, anda dapat mencobanya satu persatu jika persyaratannya sudah terpenuhi

1. Fitur Creator Marketplace, dengan mengaktifkan tiktok creator marketplace anda akan dibayar dengan cara berkerja sama dengan pihak pengiklan, membangun jejaring dan mengembangkan kemitraan bisnis jangka panjang, dan anda dapat berkolaborasi dengan aman.
Cara Cepat Menghasilkan Uang dari TikTok Berdasarkan Jumlah Follower
Persyaratan untuk bergabung dengan TikTok Creator marketplace syarat kriterianya ialah sebagai berikut:
  1. Memiliki lebih dari 100.000 Followers
  2. Berusia Minimal 21 tahun
  3. Memposting minimal 3 video dalam 30 hari terakhir
  4. Memiliki paling sedikit 1000 penayangan video dalam 30 hari terakhir.
  5. Membuat konten TikTok sesuai dengan panduan komunitas atau aturan dari TikTok.
Jika persyaratan diatas sudah lengkap terpenuhi maka anda dapat menekan tombol terapkan.

2. Tiktok Shop, dengan mengaktifkan fitur TikTok Shop memungkinkan para kreator TikTok untuk menampilkan produk favorit dan dapat dibeli oleh pemirsa anda. Persyaratannya ialah sebagai berikut:
  1. Memiliki lebih dari 2000 follower TikTok
  2. Berusia minimal 18 tahun
  3. Memposting video di akun TikTok dalam 28 hari terakhir
    Cara Cepat Menghasilkan Uang dari TikTok Berdasarkan Jumlah Follower
Jika semua persyaratan diatas sudah terpenuhi dan centang hijau maka anda dapat menekan tombol Terapkan

3. Fitur Hadiah, dapat diaktifkan dengan beberapa persyaratan yaitu:
  1. Memiliki 10.000 Followers
  2. Video harus lulus moderasi keamanan agar memenuhi syarat untuk mendapatkan hadiah.
  3. Memiliki akun yang aktif selama 30 hari
  4. Memenuhi peryaratan usia.
    Cara Cepat Menghasilkan Uang dari TikTok Berdasarkan Jumlah Follower
Dari peryaratan diatas, cara mendapatkan uang dari TikTok ini sangatlah mudah, namun intinya tetap pada banyaknya follower atau pengikut akun tiktok anda, jadi bagi para pemula silahkan fokus membuat konten TikTok dan memperbanyak jumlah pengikut anda, setelah itu bisa fokus menghasilkan uang dari TikTok.

BACA TIPS TIKTOK LAINNYA

Belum ada Komentar untuk "Cara Cepat Menghasilkan Uang dari TikTok Berdasarkan Jumlah Followers"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel