-->

Istilah Asing dalam Novel Gerald Crowford, Lelaki yang Tak Terlihat Kaya By Two Ears is Bodhi

Istilah dalam novel Gerald Crowford, Novel the secretly invisible rich man atau lelaki yang tak telihat kaya yang merupakan karya penulis Two Ears is Bodhi (Bodi si dua telinga) yang saat ini menjadi viral sejak dipublikasikan oleh aplikasi Goodnovel (saya membacanya pertama kali dari aplikasi tersebut).

Istilah Asing dalam Novel Gerald Crowford, Lelaki yang Tak Terlihat Kaya By Two Ears is Bodhi
Gerald Crowford
Berbicara tentang novel Gerald Crawford, kita akan dibawa pada pengalaman hidup yang penuh dengan kejutan, dari awalnya gerald yang merupakan mahasiswa miskin, lemah dan dijauhi oleh teman-temannya hingga kemudian perubahan drastis terjadi pada gerald crowford, bahwa ia merupakan pewaris kaya atau keturunan orang kaya yang merupakan keluarga paling kaya di dunia yaitu keluarga Crowford.

Namun tidak sampai disitu, Gerald yang sebelumnya adalah orang lemah dan selalu di provokasi oleh orang lain yang membencinya, kini menjadi salah satu orang terkuat didunia berkat pelatihannya yang diajarkan oleh Finnley kakek misterius yang hingga saat ini belum diketahui identitas aslinya oleh gerald.

Selain itu ternyata didalam tubuh gerald memang tersimpan kekuatan dewa liemis sang dewa tempur di jaellatra, dan gerald Crowford merupakan reinkarnasinya yang ke sembilan.

Baiklah, saya tidak akan membahas review novel gerald karena sampai saat ini saya sudah tiga bulan membacanya masih baru sampai pada bab 1600 an. kalau anda penasaran bisa googling di internet dengan kata kunci Gerald Crowford laki-laki  yang tak terlihat kaya. saya berharapnya novel gerald crowford ini segera ada versi filmnya. film Gerald Crowford ini tentu sangat menarik asal dapat diilustrasikan sesuai dengan novelnya.

Di dalam novel gerald terdapat beberapa istilah yang agak asing bagi kita orang indonesia, namun artinya bisa dikira-kira. saya mencoba mengartikan istilah tersebut dengan membayangkan alur ceritanya pada tiap bab dalam novel gerald, kemudian memadukannya tersebut dengan kamus bahasa atau di google translate.  

ISTILAH ASING DALAM NOVEL GERALD CROWFORD
  1. Pewaris Kaya: Keturunan orang kaya
  2. Manor: Istana / Rumah bangsawan
  3. Mayberry City: Lokasi bisnis yang hampir seluruh asetnya miliki keluarga crowford
  4. Kultivasi: Proses peningkatan kekuatan melalui tenaga dalam
  5. Jaellatra: Sebuah tempat para ahli tenaga dalam yang ada di dalam bumi
  6. Bust*rd: Kata umpatan (Artinya bisa dicari pada kamus ya)
  7. Qi Esensial: Tenaga dalam dan Kekuatan Mistis
  8. Roh primordial Hercules: Roh leluhur yang memiliki kekuatan tak tertandingi
Setiap istilah baru dalam penulisan novel Gerald Crowford akan di update dalam artikel ini, jadi anda dapat mengeceknya secara berkala.

Belum ada Komentar untuk "Istilah Asing dalam Novel Gerald Crowford, Lelaki yang Tak Terlihat Kaya By Two Ears is Bodhi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel