-->

Sebelum Pergi Liburan, Lakukan 3 Hal Berikut Agar Smartphone Aman dan Bekerja Maksimal

Agar Smartphone Bekerja Maksimal, Liburan akhir tahun semakin dekat, sebagian besar orang sudah mulai mempersiapkan segala sesuatu untuk menyambutnya. Semua orang sedang sibuk mempersiapkan benda-benda yang harus dibawa ketika liburan. Salah satunya adalah smartphone.
Sebelum Pergi Liburan, Lakukan 3 Hal Berikut Agar Smartphone Aman dan Bekerja Maksimal
Liburan (Gambar: Google)
Hal ini bukanlah fenomena aneh, melainkan sudah sangat wajar.Pasalnya, sekarang ini smartphone tidak hanya berguna untuk komunikasi saja, akan tetapi juga dimanfaatkan untuk berbagai macam kebutuhan. Misalnya saja mengambil foto kemudian membagikannya ke Facebook, Twitter, dan media sosial lainnya.

Oleh sebab itu, kita harus menjaga kondisi smartphone selama pergi liburan supaya bisa digunakan secara optimal. Nah, apakah kamu sudah mengetahui apa saja langkah yang harus dilakukan ketika liburan supaya performa smartphone tetap terjaga?.

Jika belum tahu, simak ulasan singkatnya berikut ini.

1. Perhatikan kapasitas memori

Ketika pergi liburan, setiap orang pasti akan mengabadikan setiap momen yang terjadi, baik dalam bentuk foto ataupun video. Hal ini tentunya membutuhkan kapasitas memori yang cukup banyak, khususnya bagi anda yang memang narsis.

Oleh karena itu, selalu perhatikan kapasitas memori sebelum kamu pergi liburan. Jangan sampai, kamu membawa ponsel yang kapasitas memorinya hampir penuh. Bagaimana caranya? Berikut langkah-langkahnya.
  • Silahkan atur kualitas foto jadi lebih rendah supaya mampu menampung banyak foto
  • Aktifkan fitur Cloud atau penyimpanan awan, misalnya saja Samsung Cloud
  • Pastikan seluruh video dan foto disimpan di dalam kartu memori
2. Optimalkan Baterai

Baterai adalah komponen penting bagi sebuah smartphone, karena menjadi sumber daya utama untuk mendukung smartphone menjalankan berbagai macam tugas.

Jika baterainya habis, maka setiap kegiatan akan berjalan kurang maksimal. Misalnya saja membuka sosial media ataupun mengambil foto.

Oleh karena itu, ada beberapa langkah penting yang harus kamu lakukan supaya baterai smartphone kamu bisa bertahan lama selama liburan. Ini dia beberapa caranya:
  • Jangan gunakan aplikasi yang bisa menguras baterai dengan cepat
  • Aktifkan modus power saving dan kurangi tingkat kecerahan layar
  • Pastikan gunakan charger dan kabel data original
  • Selalu isi ulang baterai smartphone dengan kondisi listrik stabil, karena listrik yang tidak stabil bisa mempengaruhi performa baterai
  • Senantiasa bawa power bank ketika liburan
  • Jika kamu adalah pengguna smartphone besutan Samsung, silahkan aktifkan fitur Device Maintenance
3.  Lindungi Data Pribadi

Satu hal lagi yang tidak kalah penting dilakukan sebelum pergi liburan, yaitu mengamankan data yang ada di dalam Smartphone. Hal ini dilakukan, untuk menghindari hal-hal buruk jika saja Smartphone hilang. Tentunya kita tidak mau bukan?.

Ketika smartphone hilang sewaktu liburan, tidak hanya kegiatan yang terganggu, akan tetapi data-data penting seperti foto, nomor telepon, dan data lainnya bisa saja dimanfaatkan oleh pihak tidak bertanggung jawab.

Dibawah ini kami telah mengumpulkan artikel tentang Android yang bisa anda baca secara gratis :










Belum ada Komentar untuk "Sebelum Pergi Liburan, Lakukan 3 Hal Berikut Agar Smartphone Aman dan Bekerja Maksimal "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel